SMPN 1 Pangandaran Gelar Perpisahan Siswa Siswi 

SR Pangandaran 

        Kepala SMPN 1 Pangandaran, Endang Suherman, S.Ag bersama pengawas Disdikpora juga para tamu undangan, alhamdulillah menambah semarak acara ini, dan mengucapkan terima kasih karena telah berkenan hadir, pada acara perpisahan dan pelepasan siswa siswi kelas IX tahun pelajaran 2022-2023 ini yang berjumlah 341 orang. Acara ini tidak hanya melaksanakan perpisahan namun juga ada penyelenggara Bazar yang berbasis P5 , Bazar ini khusus dikelola oleh siswa kelas VII. Pada serangkaian acara perpisahan ini, Endang juga memberikan sambutan khusus kepada seluruh siswa siswinya, semoga acara pelepasan dan perpisahan ini barokah dan merupakan awal kalian dalam melangkah ke jenjang berikutnya, kegiatan ini bertempat di halaman Sekolah, yang digelar pada hari Rabu, tanggal 21 Juni, tahun 2023. 

        Sejumlah 341 siswa-siswi kelas IX hadir dan mengikuti seluruh rangkaian acara demi acara bersama dengan para dewan guru, para tenaga Pendidik, para tenaga Tata Usaha (TU), juga para pengurus Komite Sekolah yang disaksikan oleh seluruh orang tua murid, juga hadir dalam acara perpisahan tersebut Kabid Pembinaan SMP yang diwakili oleh Pengawas dari Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga Kabupaten Pangandaran, yakni Purwahyuni yang langsung bergabung bersama Kepala Sekolah, jajaran guru-guru, dan seluruh orang tua siswa, untuk menikmati suguhan serta menonton tampilan tampilan menarik yang disajikan oleh siswa-siswi tersebut.

        Endang selaku Kepala Sekolah, juga menambahkan bahwa kegiatan pelepasan dan perpisahan siswa siswi kelas IX ini sekaligus sebagai momentum yang sangat tepat untuk pihak Sekolah mengucapkan terima kasih kepada seluruh siswa-siswi yang telah berhasil lulus. Menurutnya perpisahan ini juga merupakan acara rutin yang setiap tahun selalu dilaksanakan oleh pihak Komite, sehingga diacara ini juga menjadi waktu yang paling tepat bagi siswa, karena disaat seperti inilah waktunya untuk mengucapkan terima kasih yang tulus dan mendalam kepada seluruh guru,” atas jerih payahnya yang telah memberikan ilmu yang bermanfaat”.

       Semoga di momen pelepasan dan perpisahan ini para siswa harus saling maaf maafkan atas selama ini ketidakpatuhan maupun kenakalan kecil yang pernah dilakukan selama berada di SMPN 1 Pangandaran. Termasuk hal hal yang tidak mengenakkan kepada dewan guru. Semoga ilmu yang telah disampaikan oleh ibu dan bapak guru ini dapat berguna bagi kami dimasa depan. Hari ini kita bertemu tetapi sekaligus akan berpisah, sehingga status kalian nantinya akan menjadi alumni SMPN 1 Pangandaran. Mudah mudahan momen ini kepada orang tua murid bukanlah acara yang terakhir kepada Sekolah, namun hubungan baik tetaplah harus selalu dijaga semoga berlanjut dalam memajukan Pendidikan di Kabupaten Pangandaran khususnya, papar Endang.

     Penulis dan Editor (Dsurya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *