Bupati Kabupaten Pangandaran Monitoring Proses Pembelajaran Tatap Muka di Masa Pandemi


SR Pangandaran
      Kamis (09-09-2021) rombongan Bupati yang didampingi oleh H Agus Nurdin Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Pangandaran Jawa Barat, melakukan monitoring Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dan Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Digital diantaranya smart board di beberapa Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN), kunjungan didua Wilayah yakni di Kecamatan Pangandaran dan di Kecamatan Padaherang, salah satunya monitoring di SMPN 2 Padaherang.


      Menurut Bupati Kabupaten Pangandaran H. Jeje Wiradinata mengatakan bahwa kunjungan ini merupakan tanggung jawab Pemerintah dalam rangka mengevaluasi pembelajaran dimasa Pandemi Covid-19, hal ini dilakukan sebagai bentuk kepeduliannya terhadap Sekolah, sekaligus mengecek proses pembelajaran siswa serta kesiapan pihak sekolah dalam menggunakan dan Pemanfaatan Media Pembelajaran yang berbasis digital tersebut.
      Dalam kesempatan itu Bupati beserta rombongan meninjau langsung masuk ke ruang kelas sekolah tersebut dan tertuju pada siswa-siswi kelas VIII, sekaligus memberikan kesempatan kepada para siswa untuk bertanya jawab, yang didampingi oleh guru saat menerangkan kepada Bupati dengan menggunakan media pembelajaran berbasis digital (smart board), selanjutnya monitoring rombongan tertuju pada tempat perpustakaan sekolah, tampak beberapa siswa tengah membaca dan mencari jawaban untuk proses belajar nanti, PTM dimasa Pandemi juga dihimbau kepada staf dewan guru dan para siswa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam proses belajar mengajar.


      Perwakilan dari Disdikpora yang membidangi Sekolah, disampaikan oleh Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dodi Djubardi, mengatakan kepada seluruh jajaran sekolah untuk terus melakukan penerapan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, memakai masker, dan menghindari kerumunan, serta melengkapi fasilitas kesehatan disekolah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran covid 19. Semoga proses pembelajaran ini diharapkan senantiasa berjalan dengan baik sehingga kegiatan sesuai dengan keinginan seluruh masyarakat, dan tetap menjaga protokol kesehatan,”ungkapnya.
    Penulis (SR02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *