|SR|Pangandaran|
Prestasi yang membanggakan dan mengagungkan ini, alhamdulilah telah diraih oleh seorang siswi dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Babakan, Kecamatan/Kabupaten Pangandaran, perhelatan yang seru ini setelah siswi tersebut mengalahkan peserta lainnya hingga berhasil meraih meskipun Juara III dalam ajang pertandingan Olahraga Tradisional (Ortrad) mata lomba Tarompah Panjang antar Pelajar SD tingkat Kecamatan Pangandaran yang bertempat di lapang Wonoharjo ini diselenggarakan pada hari Rabu, tanggal 23, April, tahun 2025.
Tim siswi Sekolah Dasar ini bernama 1.Karina Lauzia Sakira, 2.Linda Herlianti, 3.Latuliya Shamira Mozaqina, yang merupakan para siswa kelas V SDN 4 Babakan, tim ini telah berhasil menunjukkan kemampuannya yang sangat luar biasa, dalam cabang mata lomba Tarompah Panjang. Dengan semangat dan kerja sama tim yang solid ini, Karina Lauzia Sakira bersama timnya mampu mengalahkan peserta lainnya dari berbagai Sekolah Dasar di Kecamatan tersebut.
Menurut Plt Kepala SDN 4 Babakan, Herdin, S.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan lomba Ortrad ini merupakan bagian dari rangkaian upaya melestarikan budaya lokal yang rutin digelar oleh Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Pangandaran. Perlombaan ini tidak hanya bertujuan untuk permainan yang menghibur, tetapi juga untuk menanamkan nilai-nilai sportivitas, kerja sama, serta mengenalkan kembali permainan Tradisional kepada generasi muda seiring dengan perkembangan Zaman dan Teknologi.
Plt Kepala Sekolah, mengaku sangat bangga dengan pencapaian siswinya.“Kami sangat bersyukur dan bangga. Prestasi ini menunjukkan bahwa permainan Tradisional masih relevan dan bisa menjadi ajang kompetisi yang membanggakan,” ujarnya. Raihan Juara atau prestasi yang telah dicapai ini mudah mudahan bisa ditingkatkan dan dapat menjadi motivasi atau inspirasi bagi siswa-siswi lainnya, untuk terus mengembangkan potensi, tidak hanya di bidang Akademik, akan tetapi juga dalam bidang Seni dan Olahraga Tradisional lainnya yang belum tergali.
Penulis (Dsurya)