Sebanyak 112 Siswa SMP Ikut Gebyar Lomba FTBI

SR Pangandaran 

         Kepala Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Kadisdikpora) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, yang diwakili oleh Sekdispora Dr. Raden Iyus, alhamdulilah berkesempatan hadir dan langsung membuka acara gebyar lomba FTBI (Festival Tunas Bahasa Ibu), acara ini diperuntukan para siswa jenjang SMP (Sekolah Menengah Pertama) Negeri maupun Swasta, tahun ini acara lomba dipusatkan di Parigi, tepatnya bertempat di aula SMP Negeri 2 Parigi, Kabupaten Pangandaran, acara gebyar ini dilaksanakan pada hari Senin, awal bulan tanggal 01, di bulan November, tahun 2023.

         Menurut Kepala Bidang Pembinaan SMP, Supri M.Pd, menyampaikan bahwa peserta yang mengikuti perlombaan gebyar festival ini dibagi menjadi 2 kategori diantaranya peserta Laki-laki dan Perempuan. Festival Tunas Bahasa Ibu tingkat Kabupaten, di daerah ini yang dilombakan adalah bahasa Sunda yang dikemas dalam bentuk 7 mata lomba diantaranya:

1. Pasanggiri Biantara diikuti sebanyak 16 peserta

2. Pasanggiri Borangan diikuti sebanyak 16 peserta

3. Pasanggiri Nulis Aksara Sunda diikuti sebanyak 16 peserta

4. Pasanggiri Maca Sajak diikuti sebanyak 16 peserta 

5. Pasanggiri Dongeng diikuti sebanyak 16 peserta 

6. Pasanggiri Nulis Carpon diikuti sebanyak 16 peserta 

7. Pasanggiri Pupuh diikuti sebanyak 16 peserta 

      Menurutnya lagi kegiatan festival ini juga bertujuan untuk 

1. Melestarikan Budaya Sunda

2. Meningkatkan Kreativitas Peserta 

3. Mempersiapkan Peserta didik menjadi yang terbaik dari yang terbaik, untuk berlomba di tingkat Provinsi Jawa Barat. 

         Festival ini juga diikuti  sebanyak 112 peserta yang berasal dari 4 Komisariat, terdiri dari 16 peserta per mata lomba. Lanjut Supri, bagi peserta yang telah mendapatkan Juara I, akan diikutsertakan dalam ajang gebyar FTBI tingkat Provinsi Jawa Barat, insya Allah pada pertengahan bulan November, tahun 2023, dan berpesan agar peserta selalu berdoa kepada Allah Subhana Wataalla, agar nanti ketika berlaga di Provinsi Jawa Barat bisa berlomba dengan sehat dan sportif, katanya.

      Berikut nama nama pemenang hasil lomba gebyar FTBI tingkat Kabupaten Pangandaran tahun 2023

1. Pasanggiri Dongeng Putra 

Juara I diraih oleh SMP N 1 Padaherang

Juara II diraih oleh SMPN 1 Sidamulih

Juara III diraih oleh SMPN 2 Pangandaran

2. Pasanggiri Dongeng Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 2 Pangandaran

Juara 2  diraih oleh SMPN 1 Kalipucang

Juara 3 diraih oleh SMP N 1 Sidamulih

3. Pasanggiri Nulis Carpon Putra 

Juara 1 diraih oleh SMPN Satap Cigugur

Juara 2 diraih oleh SMPN 2 Padaherang

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Langkaplancar

4. Pasanggiri Nulis Carpon Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Langkaplancar

Juara 2 diraih oleh SMPN Satap  Cigugur

Juara 3 diraih oleh SMPN 1 Parigi

5. Pasanggiri Borangan Putra 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Cigugur

Juara 2 diraih oleh SMPN 1 Padaherang

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Sidamulih

6. Pasanggiri Borangan Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Cigugur

Juara 2 diraih oleh SMPN 2 Langkaplancar

Juara 3 diraih oleh SMPN 4 Langkaplancar

7. Pasanggiri Pupuh Putra 

Juara 1 diraih oleh SMPN 2 Sidamulih

Juara 2 diraih oleh SMPN 1 Parigi

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Parigi

8. Pasanggiri Pupuh Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Cigugur

Juara 2 diraih oleh SMPN 4 Padaherang

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Sidamulih

9. Pasanggiri Maca Sajak Putra 

Juara 1 diraih oleh SMPN Satap Cigugur

Juara 2 diraih oleh SMPN 2 Sidamulih

Juara 3 diraih oleh SMPN 1 Langkaplancar

10. Pasanggiri Maca Sajak Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Cigugur

Juara 2 diraih oleh SMPN 1 Kalipucang

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Pangandaran

11. Pasanggiri Nulis Aksara Sunda Putra 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Kalipucang

Juara 2 diraih oleh SMPN 1 Parigi

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Parigi

12. Pasanggiri Nulis Aksara Sunda Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 2 Kalipucang

Juara 2 diraih oleh SMPN 1 Kalipucang

Juara 3 diraih oleh SMPN 1 Langkaplancar

13. Pasanggiri Biantara Putra 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Sidamulih

Juara 2 diraih oleh SMPN Satap Kalipucang 

Juara 3 diraih oleh SMPN 3 Langkaplancar

14. Pasanggiri Biantara Putri 

Juara 1 diraih oleh SMPN 1 Langkaplancar

Juara 2 diraih oleh SMPN 2 Sidamulih

Juara 3 diraih oleh SMPN 2 Parigi

       Penulis dan Editor (SR02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *