Bupati dan Wakilnya Hadir Dalam Acara Sosialisasi “Geber Pangaji”

SR Pangandaran

       Pelaksanaan sosialisasi yang bertempat di Hotel Pantai Indah  timur Kabupaten Pangandaran Jawa Barat, ini dilaksanakan pada hari Senin 8 Agustus tahun 2022 Bupati Pangandaran H.Jeje Wiradinata bersama Wakilnya Ujang Endin, alhamdulilah berkenan menghadiri acara Sosialisasi Program Indonesia Mengaji Chapter Pangandaran, Gerakan Pemberdayaan Pangandaran Mengaji atau yang disingkat menjadi (Geber Pangaji), kegiatan ini juga dihadiri oleh Asda 1, Kadisdikpora, Kemenag, para Kepala SD, SMP, dan SMA, hadir juga para Camat, para Kades dan intansi terkait lainnya, semua semangat dalam menghadiri program Pangandaran Mengaji yang menjadi salah satu tujuan peningkatan keagamaan di Wilayah Kabupaten Pangandaran khususnya, kegiatan sosialisasi ini sangat meriah.

       Pembukaan dimulai pukul 13.00 dan sebelum acara pokok dimulai, terlebih dahulu menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh yang hadir dan dilanjutkan pembacaan Ayat ayat suci Al-Qur’an oleh Kepala SMPN 6 Pangandaran, selanjutnya sosialisasi program Pangandaran Mengaji disampaikan langsung oleh Bupati tentang tujuan dan program-program Pangandaran Mengaji yang akan dicapai, dan program tersebut saat ini lebih keren dengan nama “Geber Pangaji” yaitu Gerakan Pemberdayaan Pangandaran Mengaji, dengan semboyan “Bergelora Bersama Juara” pada program ini.

       Bupati juga menyampaikan tentang sesuatu hal yang dimaksud akan ada perengkrutan diantaranya untuk menjadi” Relawan Umum” dan Guru Ngaji, Relawan Sensus, dan Relawan Creator, semua ini telah disiapkan untuk mengaktifkan program Geber Pangaji dan tentu telah diputuskan dalam Peraturan Bupati (Perbup) Kabupaten Pangandaran, ada beberapa program didalamnya yaitu Program Mengaji Bersama Pejabat dan Masyarakat Pangandaran dengan sebutan “Ngalabati” yang artinya ngaji bareng Bupati.

      Waktu pelaksanaan setiap Selasa Subuh pukul 05-06 WIB dan terbuka untuk umum, lalu program mengaji bareng ASN dan anak-anak Sekolah sepekan sekali waktunya mulai 07.00 sampai 07.15 WIB, dilanjutkan dengan program Pemberantasan Buta huruf Al Qur’an yang ditujukan untuk jalur formal dan jalur Non formal.”semua ini intinya agar seluruh masyarakat Kabupaten Pangandaran mahir dan fasih mengaji sehingga dapat mengamalkan ilmunya untuk sesama”,kata Jeje.

       Penjelasan selanjutnya disampaikan oleh Ustad Mas’ud.S.Ag, M.Pd dari Cigugur yang menjelaskan panjang lebar tentang program Pangandaran Mengaji yang lebih lengkapnya dinamakan “Geber Pangaji”, program istimewa ini termasuk didalam program Pangandaran menuju “JUARA ” dalam segala bidang yang positif termasuk program Pangandaran Mengaji dan akan dilakukan gebyar pada tanggal 25 Oktober bertepatan dengan 10 tahun usia Kabupaten Pangandaran yang tercinta ini.

      Mari kita semangat dan maju terus menuju juara dalam menjalankan program Geber Pangaji”kata Ustad yang bekerja sebagai pegawai Kemenag Kabupaten Pangandaran yang mahir dalam menyampaikan penjelasan tentang program Pangandaran Mengaji, pukul 15.00 WIB sosialisasi ini berakhir dan semoga mendapat pencerahan tentang Pangandaran Mengaji dan siap melaksanakan karena Alloh SWT di Sekolah masing-masing, semua siap jadi Relawan-relawan Mengaji demi mencari Ridho Alloh SWT, semoga “Geber Pangaji” diridhoi Alloh SWT, amiin.

      Penulis (Rasimun/SR02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *