41 Hak Pilih Hadiri KonferKab IGTKI PGRI Dengan Semangat 

|SR| Parigi|

          Setelah berakhir masa jabatan para pengurus lama IGTKI PGRI Kabupaten Pangandaran masa bakti 2019 -2024. Demi penyegaran kepengurusan maka para pengurus inti sesuai masa bakti mengadakan Konferensi Kabupaten (KonferKab) yang bertujuan untuk memilih kepengurusan baru. Terdapat 12 orang bakal calon pengurus inti dalam kegiatan ini, seiring dengan waktu yang terbatas, hingga setiap PC memberikan perwakilan suara hak pilihnya, sebanyak 41 hak pilih yang mewakili 410 orang guru TK Se Kabupaten Pangandaran. Alhamdulilah 41 orang tersebut adalah para Kepala Sekolah bersama guru TK, dengan penuh semangat mengikuti tahap demi tahap acara KonferKab IGTKI PGRI Ke-III. Acara ini digelar rutin 5 tahun sekali, sekaligus pemilihan para pengurus dalam rangka penyegaran kepengurusan. Acara KonferKab ini bertempat di Villa Woody, Parigi, Kabupaten Pangandaran. Dilaksanakan pada malam Sabtu, tanggal 07, Juni, tahun 2024.

           Turut hadir pada acara KonferKab IGTKI PGRI ini diantaranya para perwakilan dari pengurus IGTKI Provinsi Jawa Barat, hadir juga Ketua PGRI Kabupaten Pangandaran yang mewakili, para perwakilan PC Se-Kabupaten Pangandaran, juga hadir Kabid PAUD PNF. Dalam kesempatan ini Ketua PGRI Kabupaten Pangandaran yang diwakili oleh Awan Gunawan selaku Wakil Ketua II, berharap kepada para pengurus beserta anggota IGTKI-PGRI yang terpilih kembali agar dapat lebih giat dalam meningkatkan kompetensi diri yang berkualitas, dalam rangka menyongsong masa depan organisasi dalam revolusi 5.0, dimasa yang akan datang. Teruslah mengasah kreativitas dan inovasi sehingga tujuan dari Pendidikan anak usia dini ini dapat dicapai secara maksimal.

              Ketua IGTKI PGRI Kabupaten Pangandaran, Nuryati S.Pd, alhamdulilah pada KonferKab Ke III ini, terpilih kembali sebagai Ketua baru IGTKI PGRI masa periode 2024-2029, yang langsung menyampaikan mudah mudahan kegiatan di tahun 2024 ini, mendapatkan Ridho dari Allah Subhana Wataalla, sehingga program program yang telah dirancang dapat terlaksana dengan baik, juga ucapan terima kasih kepada Pemerintah melalui Disdikpora Kabupaten Pangandaran, Bidang PAUD PNF yang selalu sigap memberikan, semangat perjuangan kepada guru-guru TK, untuk terus memajukan Pendidikan di usia dini, dengan cara selalu bersinergi bersama organisasi mitra, khususnya IGTKI PGRI. Semoga tahun ini akan mendapatkan apa yang selalu diharapkan, hingga dapat melaksanakan berbagai kegiatan, yang telah ditetapkan, dan dapat memberikan dampak positif terhadap peserta Didik khususnya di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)”, katanya.

            Menutup akhir kegiatan KonferKab IGTKI PGRI Ke III periode 2024-2029. Nuryati juga tak henti-hentinya mengingatkan kepada Satuan Pendidikan yang ada di wilayah kerjanya, untuk selalu kreatif dengan penuh semangat juang yang tinggi dalam memanfaatkan ilmu di berbagai kesempatan kegiatan sesuai tema KonferKab IGTKI PGRI “Menyongsong Masa Depan Organisasi Dalam Revolusi 5.0 Melalui Pemberdayaan Guru Taman Kanak-kanak, yang Profesional dan Bermartabat. Berikut nama nama para pengurus IGTKI PGRI Periode 2024-2029, diantaranya:

Ketua : Nuryati, S.Pd

Wakil Ketua : Linda 

Sekretaris 1: Hodijah S. Pd, dan Sekretaris 2: Imas Setiawati, S.Pd AUD 

Bendahara ; Nunung Kurniasih, S.Pd. 

Seksi-seksi 

1. Dasem, S.Pd 

2. Eti Rohaeti, S.Pd

3. Rini Asrini, S.Pd.

        Penulis dan Editor (SR02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *